REFLEKSI DIRGAHAYU KE 64 RI

indonesia Pictures, Images and PhotosTujuh Belas Agustus 2009. Angka yang unik 1-7-8-9, tujuh delapan sembilan... angka yang berurutan. Tepatnya hari Senin Pahing bertepatan dengan 26 Sya'ban 1430 H.
Seperti tiap tahun hampir di semua lembaga diadakan upacara peringatan kemerdekaan RI ini... begitu pula di MI Khadijah... hmm namun sy tidak bisa ikut karena harus upacara di Kantor Departemen Agama Kota Malang yang merupakan induk kepegawaianku.
Sebagai pembina upacara, Pak Chomsin (Kakan Depag) memberikan sambutan dengan semangat berkobar-kobar menceritakan kegigihan pejuang dalam merebut dan mempertahankan Indonesia dari penjajah. Tidak sedikit pemuda yang berusia 15-25 gugur sebagai kusuma bangsa. So...kita sekarang cuma menikmatinya, harus mengisi kemerdekaan sesuai dengan bidang kita masing masing "I'malu bi makanikum".
Setelah itu ada acara tasyakuran berupa makan tumpeng bersama. Alhamdulillah..... Setelah itu saya meluncur ke MI Khadijah... 'n alhamdulillah sembari memarkir sepeda, saya diserbu anak-anak memberi kabar "Pak kelas kita menang juara II" Seneng rasanya 'n aku bangga pada kalian yang telah kerja keras 'n cerdas menghias kelas kita.

No comments:

Post a Comment

Terima kasih...semoga Anda bahagia..