MUHAMMAD IDOLAKU

(Maulid Nabi 1427 H)
Jum’at, 30 Maret 2007
Dalam merayakan maulid nabi saw. Tahun ini. Alhamdulillah MI Khadijah mengisinya dengan lomba-lomba. Wajah polos ceria anak2 membuat semangat untuk mendidik, membimbingnya makin tinggi. Untuk kelas 1,2 diadakan lomba fashion, untuk kelas 3,4,5 diadakan lomba Pildalcil. Sedangkan kelas 6 karena konsentrasi UPM maka dibebaskan dari lomba. (mengapa ya..?? padahal kan bisa refresing).
Semoga dengan peringatan ini anak2 lebih mengidolakan nabi Muhammad dari pada bintang2 film. Dan dapat mengambil tauladan2 akhlak mulia dari syiroh nabawiyah. Sehingga menjadi anak sholeh/hah. Amien. Do’a q untuk mu anak2 ku…………..

Sabtu, 31 Maret 2007

Dalam moment yg sama…. Jalan2 sehat keluarga besar MI-MTs Khadijah. Acara ini dibuka oleh Bapak sekretaris yayasan yg juga sebagai kepala MI Khadijah Drs.H.Khusnul Fathoni, M.Ag. dengan diringi Drum Band MI Khadijah acar ini semakin seru.

Selain diikuti oleh siswa acara ini juga diikuti oleh orang tua dan keluarga guru. Wah… suasana akrab tak bisa dielakkan. Apalagi ditambah hiburan dari siswa MI dan MTs Khadijah yang memuku peserta jalan sehat. Meskipun hadiah utamanya VCD, kipas angin, tapi acara ini sangat meriah… Oh ya.. Wardah (kelas V) mendapatkan kecelakaan ditabrak sepeda ketika diatar ayahnya menyeberang jalan. Innalillah….. langsung saja dibopong ayahnya dan diatar ke rumah sakit dengan mobil yang baru saja dinaiki. Nah..ini saran tuk yang lain ‘meskipun terlambat harus tetap hati2 ketika menyeberang jalan’.



No comments:

Post a Comment

Terima kasih...semoga Anda bahagia..